Minggu, 15 April 2012

CARA MEMBUAT REKENING PAYPAL UNTUK MENERIMA PEMBAYARAN DARI HASIL USAHA ONLINE

Minggu, 15 April 2012

CARA MEMBUAT REKENING PAYPAL

Cara Membuat Account PayPal

1
Membuat Rekening PayPal sangat mudah, dan tidak dipungut biaya sepeser pun alias gratis. Dengan memiliki Rekening PayPal, Anda bisa melakukan transaksi baik mengirim/transfer maupun menerima uang secara internasional.
Jika Anda memiliki saldo di Rekening PayPal Anda, apakah itu hasil dari bisnis atau kerja online internasional, atau hasil lainnya, Anda bisa mencairkannya ke Rekening Bank nasional milik Anda, seperti BCA, Mandiri, Danamon, BNI, BRI dan sejenisnya dengan sangat mudah.
Kalau menurut saya, tidak ada salahnya Anda membuat Rekening PayPal dari sekarang, walau pun belum memiliki bisnis atau kerja online internasional. Toh gratis ini. Hitung-hitung menambah ilmu. Barangkali juga ada orang atau perusahaan dari luar negeri yang mau mentransferkan uangnya ke Anda. Kan jadi mudah kalau sudah punya rekening internasional.
Untuk memulai membuat Rekening PayPal, pertama-tama kunjungilah website PayPal.
http://paypal.com, atau silakan KLIK DISINI.



Untuk mendaftar, klik “Sign Up”, seperti gambar di atas.
Pilih Negara : Indonesia.
Pilih Bahasa : Indonesia, seperti gambar di bawah :



Tunggulah beberapa saat, sampai bahasanya berubah menjadi bahasa Indonesia.
Klik “Memulai” pada opsi Primer, seperti gambar di bawah :



Tunggulah beberapa saat sampai tampil halaman formulir online.
Isilah formulir sesuai dengan data Anda. Isilah dengan data yang lengkap dan valid.
Pada bagian paling bawah, jika Anda tidak memiliki credit card, hilangkan centang/checklist dengan cara klik kotak kecil seperti gambar di bawah :



Lalu klik “Setuju dan Buat Rekening”.
Jika tampil halaman seperti gambar di bawah, abaikan saja, dan klik “Masuk ke Rekening Saya”.


Maka akan tampil halaman utama Rekening Paypal Anda.
Pada bagian sebelah kanan, ada kolom “Pemberitahuan” seperti gambar di bawah :



Pada kolom “Pemberitahuan”, klik “Konfirmasi alamat email”, sehingga tampil kolom isian seperti gambar di bawah :



Masukkanlah kode konfirmasi pada kolom yang disediakan seperti gambar di atas, lalu klik “Konfirmasikan”. Kode konfirmasi bisa Anda dapatkan pada pesan yang dikirim oleh PayPal ke alamat email Anda sesaat setelah Anda mendaftar. Silakan buka email Anda, dan cari kode konfirmasi-nya. Jika tidak ada di kotak masuk email Anda, coba buka di kotak SPAM, karena terkadang terkirim kesana.
Ini penting untuk dilakukan, sebagai bentuk konfirmasi bahwa alamat email yang Anda daftarkan benar-benar milik Anda.
Teruskan dengan mengisi pertanyaan untuk kemanan. Jika diminta mengisi data credit card, lewati saja.
Sekarang saldo Anda di Rekening Paypal masih kosong. Suatu saat mungkin akan terisi karena Anda melakukan aktivitas bisnis atau kerja online. Untuk bisa mencairkan saldo tersebut, Anda harus memiliki Rekening Bank dan mendaftarkannya di akun PayPal Anda.
Silakan klik sub menu “Tambah/Edit Rekening Bank” pada menu “Profil”, seperti gambar di bawah :



Isilah data Bank Anda, pada form yang sudah disediakan.
Negara : Indonesia
Nama pada Rekening : Sesuaikan dengan nama di Rekening Bank Anda (atas nama)
Nama Bank : Isi dengan nama Bank Anda
Kode Bank : Isi dengan kode Bank Anda. [untuk mengetahui kode Bank Anda, silakan KLIK DISINI]
Nomor Rekening : Isi dengan nomor Rekening Bank Anda.
Masukkan Ulang Nomor Rekening : Isi lagi dengan nomor Rekening Bank Anda. [ ini untuk mencegah kesalahan pada penulisan ]
Lalu klik “Lanjutkan”.
Tunggulah beberapa saat, sampai muncul halaman untuk memastikan kebenaran data Rekening Bank Anda, lalu klik “Simpan”.
Nah, sekarang Anda sudah mempunyai Rekening PayPal. Anda tidak perlu mem-verifikasi rekening tersebut karena hanya untuk penggunaan pribadi. Verifikasi diperlukan jika Anda ingin memiliki Rekening PayPal untuk penggunaan perusahaan. Jadi, saat ini Anda sudah bisa menerima pembayaran secara internasional dari negara mana pun.
Sekarang, bagaimana caranya supaya Anda dapat mengisi Rekening PayPal..? Bagaimana caranya supaya ada orang atau perusahaan tertentu yang mau mentransferkan uangnya ke Rekening PayPal Anda..?
Ingin tahu caranya…? Silakan KLIK DISINI.
Jika Anda menyukai postingan ini, silakan klik tombol "Suka" yang ada dibawah. Dan jika ingin membagikan postingan ini, silakan klik tombol "Share" yang berwarna merah. Terimakasih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar